FKPS Kecamatan Wanasalam Gelar Pelantikan Lanjutan Pasca Pengibaran Bendera
LEBAK, PojokJurnal.Com – Pasukan Pengibar Bendera (PASKIBRA) merupakan salah satu esktrakurikuler yang terdapat di FKPS (Forum Komunikasi Paskibra Sekolah) Kecamatan Wanasalam. Sebagai salah satu kegiatan organisasi kepemudaan, tentunya memiliki pengurus, anggota dan peserta yang jumlahnya dinamis atau yang selalu berubah tiap satu periode, maka ditiap periode tahunnya setelah pengibaran selalu rutin mengadakan pelantikan pengurus baru dan atau anggota baru, yang bertempat Di SMAN 1 Wanasalam, Desa Sukatani, Kecamatan Wanasalam, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten.
Dalam pelantikan tersebut, yang notabene pada awalnya memiliki jabatan kepengurusan telah resmi menyandang sebagai gelar demisioner atau dalam istilah lain purna Paskibra pada Sabtu, (19/8/2023).
Pelantikan Paskibra ini dihadiri oleh Karang Taruna Kecamatan Wanasalam, anggota lama dan anggota baru Paskibra, hingga MPO FKPS (Forum Komunikasi Paskibra Sekolah) Kecamatan Wanasalam. Yang akan melantik pengurus dan anggota baru tersebut secara resmi. Menjadi anggota atau pengurus Paskibra dituntut untuk selalu semangat dan terus berlatih agar mampu membanggakan.
“Anggota FKPS yang baru angkatan 2023 harus banyak berlatih dan anggota yang lama angkatan 2022 menjadi tongkat estafet bagi anggota yang baru”, jelas ketua FKPS (Forum Komunikasi Paskibra Sekolah) Kecamatan Wanasalam., Moch Riky Permana dalam sambutannya pasca melantik secara resmi para anggota baru paskibra.
Selain itu, Moch Riky Permana juga memberikan semangat kepada anggota Paskibra agar mampu menjalankan amanah dengan baik dan tetap memperhatikan nilai-nilai nasionalisme dan kebangsaan serta profil dari pelajar Pancasila yang saat ini diharapkan dimiliki oleh para pelajar.
“Tetap semangat anggota Paskibra yang baru untuk mengemban amanah mendidik adik-adik juniornya nanti dan tentunya dengan hati nurani. Dan senantiasa menjadikan organisasi Paskibra sebagai wadah pembentukan karakter dan nilai-nilai keteladanan maka semangat yang luar biasa tersebut akan tumbuh dalam diri kita sendiri,” tambah Moch Riky Permana.
(*/red)
Posting Komentar